Muzani Lantik 5 PAW Anggota MPR: Ada Pengganti Fadli Zon hingga Meutya Hafid

11 days ago

Suasana pengucapan sumpah anggota MPR pengganti antar waktu (PAW) di Ruang Delegasi, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat (14/3/2025). Foto: Luthfi Humam/kumparan

MPR melantik anggota dengan mekanisme Pengganti Antar Waktu (PAW) sisa masa jabatan 2024-2029. Sumpah janji jabatan dipandu Ketua MPR Ahmad Muzani.

“Hari ini pimpinan Majelis Permusyawaratan Rakyat baru saja melantik anggota MPR pengganti antar waktu, satu dari Gerindra dan empat dari Fraksi Golkar,” kata Muzani kepada wartawan di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat (14/3).

Ada lima orang anggota yang dilakukan PAW. Semuanya berasal dari unsur DPR.

  • Anggota pertama adalah Mulyadi dari Partai Gerindra yang menggantikan Fadli Zon yang diangkat sebagai Menteri Kebudayaan.
  • Kedua, adalah Anang Susanto Suhendar dari Golkar menggantikan Ace Hasan Syadzily karena menjadi Gubernur Lemhannas.
  • Ketiga, Andhika Satya Wasistho dari Golkar menggantikan Nusron Wahid karena diangkat sebagai Menteri ATR/BPN.
  • Keempat, Kombes. Pol. (Purn) Dr. Maruli Siahaan dari Golkar menggantikan Meutya Hafid karena menjadi Menkomdigi.
  • Kelima, Franciscus Maria Agustinus Sibarani dari Golkar menggantikan Maman Abdurrahman karena menjadi Menteri UMKM.
Suasana pengucapan sumpah anggota MPR pengganti antar waktu (PAW) di Ruang Delegasi, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat (14/3/2025). Foto: Luthfi Humam/kumparan

Lima anggota yang dilantik PAW itu berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 8/P dan 17/P tahun 2025.

Muzani berharap dilantiknya anggota MPR itu bisa segera beradaptasi untuk menjalankan tugas-tugas MPR.

“Kami berharap dilantiknya lima anggota MPR yang baru akan memperkuat posisi MPR dan teman-teman yang baru saja dilantik akan segera menyesuaikan pada posisinya,” ujar Muzani.

Dalam pelantikan tersebut, turut hadir Wakil Ketua MPR Eddy Soeparno, Edhie Baskoro Yudhoyono, Bambang Wuryanto, Abcandra Akbar Supratman dan Kahar Muzakir.


Comments