23 Jul
Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi telah didukung Gerindra untuk maju di Pilgub Jateng 2024. Di sisi lain saat ini, Luthfi masih aktif sebagai anggota Polri.
Wasekjen Bidang Komunikasi PDIP sekaligus Ketua Tim Pemenangan Pilkada Nasional, Adian Napitupulu, merespons santai hal tersebut. Ia menilai siapa pun yang dicalonkan pesaing di Jateng, tidak akan membuat PDIP tergesa-gesa membuat keputusan.
“Saya mengucapkan selamat kepada Pak Ahmad Luthfi karena sudah dicalonkan oleh Gerindra,” kata Adian di Hotel Seruni, Bogor, Jawa Barat, Selasa (23/7).
“Untuk mengambil keputusan siapa kepala daerah kita harus berimbang jauh lebih matang, lebih dalam, memeriksa track recordnya, keberpihakannya dan sebagainya,” lanjutnya.
Eks aktivis 98 itu tak menampik bakal ada potensi penyalahgunaan kekuasaan atau abuse of power di Pilkada Jateng. Meski begitu, ia menyebut, PDIP tidak akan gentar.
“Kalau ditanya apakah kemudian kita takut? Enggak. Kita lebih takut kalau rakyat miskin, kita lebih takut kalau rakyat menderita, kita lebih takut kalau kemudian rakyat memilih pemimpin yang salah,” tuturnya.
Sebelumnya Sekjen Gerindra Ahmad Muzani mengumumkan Kapolda Jawa Tengah Irjen Ahmad Luthfi sebagai calon gubernur Jawa Tengah pada Pilkada 2024.
“Kemudian Jawa Tengah, Pak Prabowo putuskan adalah Irjen Pol Drs Haji Ahmad Luthfi menjadi calon gubernur Provinsi Jawa Tengah,” kata Muzani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (22/7).
Muzani mengatakan, nama Ahmad Luthfi adalah nama yang dipilih langsung oleh Ketum Gerindra Prabowo Subianto.